Jumat, 29 April 2016

SOAL Biologi dan pembahasan

A.    Jawablah soal-soal berikut dengan singkat dan jelas!
1.      Dalam menjalankan aktivitasnya manusia menggunakan kelima indranya. Sebutkan  agar indra dapat bekerja secara sempurna.
Jawaban :
Tidak ada gangguan pada saraf di otak.
Tidak ada gangguan pada alat indra atau reseptor.
Tidak ada gangguan pada saraf penghubung ke saraf pusat
.
2.      Mengapa pada saat masuk kedalam rumah setelah melihat cahaya matahari yang terang, untuk beberapa saat mata kita tidak dapat melihat?
Jawaban :
Karena pada saat melihat terang, rodopsin terurai dan akan terbentuk kembali bila dalam keadaan gelap. Pembentukan rodopsin ini memerlukan waktu yang disebut adapsi rodopsin, dan pada waktu adaptasi itulah maka mata kita kurang dapat melihat.

3.      Bagaimanakah pengaturan lensa mata saat melihat benda dekat dengan benda jauh? Disebut apakah kemampuan itu?
Jawaban :
Jika benda berada dekat dengan mata, lensa mata mencembung. Sebaliknya, jika benda berada jauh dari mata, lensa mata memipih. Kemampuan lensa mata berubah bentuk mencembung dan memipih disebut daya akomodasi.

4.      Mengapa pada waktu ada halilintar orang dianjurkan membuka mulut?
Jawaban :
Karena untuk mengurangi getaran bunyi yang diterima oleh membran timpani.

5.      Mengapa pada saat kita berputar dengan cepat kemudian berhenti kita merasa pening?
Jawaban :
Karena pada saat berputar, cairan limfa akan tergoncang dengan cepat dan ketika berhenti cairan akan kembali ke posisi semul. Hal ini menimbulkan konflik sensori yang menyebabkan pening.

6.      Bagaimana mekanisme penghantaran getaran suara dalam telinga?
Jawaban :
Gelombang suara yang masuk kedalam liang telinga (saluran pendengar) akan memukul gendang telinga ( membran timpani) sehingga bervibrasi (bergetar) vibrasi membran timpani ditransmisikan melintasi telinga tengah melalui tiga tulang kecil (osikula) yang terdiri dari tulang martil (inkus), landasan (maleus), dan sanggurdi (stapes). Vibrasi mekanis dari osikula yang paling dalam (dari tulang sanggurdi) ditransmisikan ke telinga dalam melalui membran yang fleksibel ke koklea. Vibrasi dalam cairan koklea menimbulkan vibrasi dalam membran basiler. Vibrasi ini menggerakkan sel-sel rambut terhadap membran tektorial, yang berarti menstimulasinya. Impuls listrik yang timbul dalam sel ini kemudian diteruskan oleh saraf auditori ke otak.

7.      Mengapa saat kita menderita pilek maka fungsi pendengaran kita akan sedikit berkurang?
Jawaban :
Telinga tengah dihubungkan dengan tenggorokkan melalui saluran eustachio sehingga akan terjadi keseimbangan tekanan udara antara telinga tengah dengan udara luar. Apabila saluran ini tersumbat oleh lendir, tekanan udara didalam telinga tidak sama dengan tekanan udara diluar. Sehingga fungsi pendengaran kita berkurang.

8.      Mengapa bagian-bagian tubuh kita dalam mendeteksi menangkap suatu rasa dapat berbeda-beda?
Jawaban :
Karena tiap bagian tubuh memiliki jumlah reseptor yang berbeda-beda.
Seperti jumlah reseptor di bibir dan lidah lebih banyak daripada di siku dan paha, sehingga bibir dan lidah lebih peka terhadap panas daripada di siku dan paha.

9.      Bagaimana sebuah rasa dapat sampai ke otak?
Jawaban :
Suatu rasa oleh tubuh diterima oleh reseptor kemudian dialirkan dalam bentuk impuls saraf. Impuls saraf kemudian berjalan menembus miliaran serabut saraf ke sumsum tulang belakang, kemudian dari sana lalu impuls tadi disampaikan ke otak.

10.  Mengapa kita mampu memasukkan kancing baju dengan mata tertutup, memasukkan makanan kedalam mulut dengan mata terpejam?
Jawaban :

Karena kita memiliki kinestesis yaitu indra yang terdapat di otot urat, jaringan, ikat sendi, dan sendi yang mampu mengoordinasi sikap tubuh.



A.    Pilihlah satu jawaban yang tepat
1.      Reseptor pengecap pada lidah terdapat di dalam ...
a.       Epitelium                                 d. Badan lidah
b.      Epiglotis                                  e. Papila
c.       Tonsil
Jawaban : e
Sel sensorik berada dalam tunas pengecap (papila) yang berupa tonjolan-tonjolan halus atau bintil-bintil yang peka terhadap rangsang rasa.
2.      Fungsi untuk menyuplai nutrisi dan O2 bagi retina dilakukan oleh bagian mata ...
a.       Sklera                          d. Lensa
b.      Kornea                         e. Koroid
c.       Iris
Jawaban : e
Koroid (koroidea) atau selaput darah adalah suatu lapisan tengah bola mata yang mengandung banyak pembuluh darah. Selaput ini berfungsi memasok nutrisi dan oksigen bagi retina.
3.      Bagian mata yang terdapat pada sel-sel fotoreseptor adalah ...
a.       Lensa                           d. korpus vitreum
b.      Retina                          e. Korpus siliare
c.       Bintik buta
Jawaban : b
Didalam retina terdapat sel-sel fotoreseptor yang berbentuk batang (basilus) dan berbentuk kerucut (konus).
4.      Bagian terdepan dari bola mata yang tembus cahaya disebut ...
a.       Lensa                           d. Kornea
b.      Iris                                e. Retina
c.       Fundus
Jawaban : d
Kornea memungkinkan lewatnya cahaya dan merefraksikan cahaya.
5.      Which of the following receptors is incorrectly paired with its category?
a.       Hair cell – mechanoreceptor
b.      Muscle spindle – mechanoreceptor
c.       Taste receptor – chemoreceptor
d.      Rod – electromagnetic receptor
e.       Gustatory receptor – electromagnetic receptor
Jawaban : e
Pencernaan melibatkan mekanoreseptor dan kemoreseptor.
6.      Jika terdapat banyak cahaya kontinu, pada retina terdapat ...
a.       Rodopsin dan lummorodopsin
b.      Metarodopsin dan rodopsin
c.       Retinin dan rodopsin
d.      Retinin dan skotopsin (opsin)
e.       Rodopsin dan skotopsin (opsin)
Jawaban : d
Jika terdapat banyak cahaya maka akan terdapat io-dopsin yang terdiri retinin dan opsin.
7.      Bagian mata yang sel-selnya peka terhadap cahaya adalah ...
a.       Lensa                           d. Kornea
b.      Iris                               e. Fundus
c.       Retina
Jawaban : c
Retina mengandung sel-sel fotoreseptor, sehingga peka terhadap cahaya.
8.      Pada mata terdapat retina, kornea, iris, pupil, dan lensa. Fungsi film pada kamera identik dengan ...
a.       Lensa                           d. Kornea
b.      Pupil                            e. Iris
c.       Retina
Jawaban : c
Film merupakan penerima bayangan, identik dengan retina.
9.      Bayangan benda yang jatuh di daerah bintik buta pada retina tidak dapat ditangkap pandangan kita karena bintik buta merupakan ...
a.       Daerah yang tidak mengandung sel konus dan basilus
b.      Daerah yang tidak mengandung saraf optikus
c.       Daerah yang hanya mengandung sel-sel fotoreseptor
d.      Daerah yang letaknya tertutup oleh lensa mata
e.       Daerah yang terletak tetap dibawah bintik kuning
Jawaban : a
Bintik buta merupakan daerah yang tidak mengandung sel konus dan basilus sehingga daerah bintik buta tidak mengandung ujung saraf penglihatan.
10.  Kelainan protanopia dan deuteronopiaterjadi pada bagian ...
a.       Sel basilus                               d. Bintik buta
b.      Bintik kuning                          e. Sel fotoreseptor
c.       Sel konus
Jawaban : c
Protonopia (buta warna merah) dan deuteronopia (buta warna hijau) merupakan kelainan mata yang hanya memiliki dua macam sel konus yang normal.
11.  Bagian dari telinga yang dapat menerima rangsang getaran suara adalah ...
a.       Sel kerucut                              d. Organ paccini
b.      Sel batang                               e. Organ meissner
c.       Organ korti
Jawaban : c
Karena organ korti tempat terdapatnya sel reseptor suara yang berbentuk rambut.
12.  Fungsi sebagai alat indra dilakukan oleh bagian telinga ...
a.       Labirin
b.      Rumah siput
c.       Membran timpani
d.      Tulang pendengaran
e.       Saluran setengah lingkaran
Jawaban : b
Rumah siput sebagai alat indra pada telinga karena di dalam rumah siput terdapat organ korti yang mengandung sel reseptor suara.
13.  Pembuluh Eustachio menghubungkan ...
a.       Rongga hidung dan telinga dalam
b.      Rongga mulut dengan telinga dalam
c.       Faring dengan telinga luar
d.      Rongga faring dengan rongga telinga
e.       Laring dengan rongga telinga
Jawaban : d
Pembuluh Eustachio merupakan saluran penghubung antara rongga faring dan rongga telinga.
14.  Di dalam kanalis sirkularis terdapat batu keseimbangan yang terbentuk dari zat kapur yang disebut ...
a.       Organ korti                              d. Utrikulus
b.      Koklea                                     e. Sakulus
c.       Otolit
Jawaban : a
Otolit merangsang sel-sel saraf yang akan meneruskan impuls ke saraf keseimbangan yang terdapat pada statoreseptor.
15.  Getaran suara melewati tulang-tulang pendengar berturut-turut melalui ...
a.       Inkus-maleus-stapes
b.      Stapes-maleus-inkus
c.       Inkus-stapes-maleus
d.      Stapes-inkus-maleus
e.       Maleus-inkus-stapes
Jawaban : e
Getaran suara ditangkap oleh daun telinga kemudian berbelok masuk melewati saluran teinga. Getaran suara menggetarkan membran timpani, diteruskan ke tulang-tulang pendengar (maleus, inkus, dan stapes)
16.  Pada telinga dalam terdapat bagian yang sangat peka terhadap bunyi dan merupakan reseptor vibrasi yang sebenarnya. Bagian yang dimaksud adalah ...
a.       Kanalis semisirkularis                          d. Sakulus
b.      Koklea                                                 e. Utrikulus
c.       Organ korti
Jawaban : c (sudah jelas)
17.  Ujung saraf paccini peka terhadap rangsang ...
a.       Nyeri                           d. Dingin
b.      Panas                           e. Sentuhan
c.       Tekanan
Jawaban : c
Dalam lapisan dermis terdapat ujung-ujung saraf peraba sebagai berikut.
1)      Ujung saraf paccini peka terhadap tekanan
2)      Ujung saraf ruffini peka terhadap panas
3)      Ujung saraf Meissner peka terhadap sentuhan
4)      Ujung saraf Crausse peka terhadap rasa dingin
18.   Bagian tubuh yang permukaan kulitnya paling peka terdapat pada ...
a.       Telapak tangan dan pipi
b.      Bibir dan telapak tangan
c.       Pipi dan ujung jari
d.      Ujung jari dan bibir
e.       Telapak tangan dan ujung jari
Jawaban : d
Saraf-saraf sensorik pada tempat yang berbeda mempunyai kepekaan yang berbeda pula. Ujung jari dan bibir merupakan bagian tubuh yang permukaan kulitnya paling peka.
19.  Indra yang berperan menerima rangsangan zat yang larut dikenal dengan nama ...
a.       Fotoreseptor                            d. Interoseptor
b.      Fonoreseptor                           e. Eksteroseptor
c.       Kemoreseptor
Jawaban : c
Indra kecap menerima rangsangan zat yang larut disebut kemoreseptor.

Sebagai indra pengecap, bagian-bagian lidah memiliki kepekaan terhadap rasa tertentu, yaitu:
1)      Bagian tepi depan: rasa asin
2)      Bagian ujung: rasa manis
3)      Bagian tepi belakang: rasa asam
4)      Bagian tengah belakang (pangkal): rasa pahit

Tidak ada komentar:

Posting Komentar